Bahan-bahan yang perlu disediakan:
2 butir telur (menyesal cuma ngerebus 2) harusnya 4
1 buah kentang kukus
1.5 sdm mayones
1 sdm saus tomat
1/4 sdt garam
1/4 sdt lada bubuk
1 buah tomat
Langkah-langkah memasak:
Rebus telur selama 6 menit lalu rendam sebentar di air es spy mudah dikupas, saya memanfaatkan sisa kerukan kentang kukus dr resep sebelumnya, kira2 1 buah kentang sedang
Setelah telur dikupas, belah 2 dan keluarkan kuning telurnya, campur bersama kentang kukus, haluskan dengan garpu, sisihkan putihnya
Beri mayones, saos tomat, lada dan garam, campur hingga menjadi satu lalu isi ke atas putih telur rebus, sebagian saya isi juga ke dalam tomat, jadi deh salad telurnya
Selamat mencoba
Related Posts
Resep Sop Telur TomatBahan-bahan yang perlu disediakan: 3 butir telur ayam 1 buah tomat 1 batang daun bawang…